bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Beberapa Penyebab Umum yang Membuat Rambut Kehilangan Kilaunya

M. Haikal - Ragam
Minggu, 1 September 2024 20:42
    Bagikan  
Rambut Berkilau
Foto: tangkapan layar

Rambut Berkilau - Beberapa penyebab rambut menjadi kering dan tak lagi berkilau.

HELOINDONESIA.COM - Menjadi sebuah mahkota bagi seorang wanita, karena itu penting dalam menjaga kesehatan rambut.

Rambut yang sehat tebal akan membuat wanita terlihat anggun dan mempersona.

Untuk mendapatkan rambut yang kilau dan sehat tentu saja dibutuhkan perawatan rutin.

Jika terlewat begitu saja dalam perawatan, rambut akan kehilangan kilaunya karena berbagai faktor. 

Baca juga: Bangun Tubuh dan Jiwa yang Sehat, KKKS dan PWI Papua Barat Daya Gelar Ajang Petro Cup

Karena itu, penting dalam menjaga kilau rambut, penting untuk merawatnya dengan produk yang tepat, menghindari penggunaan bahan kimia berlebihan, melindungi rambut dari sinar matahari, dan menjaga pola makan yang sehat.

Berikut beberapa penyebab umum sehingga membuat rambut kehilangan kilaunya.

Pertama, rambut yang kurang lembap cenderung kering dan kusam. 

Penggunaan alat pemanas seperti catok atau hair dryer yang berlebihan dapat menghilangkan kelembapan alami rambut.

Baca juga: Atasan Putih Bruce Lee yang Ternoda Keringat Akan Dilelang, Diperkirakan Akan Terjual Seharga Rp300 Juta

Kedua, kerusakan rambut akibat dari bahan kimia.

Pewarnaan rambut, pelurusan kimia, atau penggunaan produk berbahan kimia keras dapat merusak kutikula rambut, sehingga rambut tampak kusam.

Ketiga, paparan sinar matahari.

Sinar UV dari matahari dapat merusak lapisan luar rambut dan mengurangi kilau alami.

Baca juga: 4 Pasangan Calon Bupati Dan Wakil Bupati Mesuji Selesai Menjalankan Tes Kesehatan.

Keempat, akibat polusi.

Paparan polusi udara, debu, dan kotoran dapat menumpuk di rambut, membuatnya terlihat kusam.

Kelima, kurangnya nutrisi.

Asupan nutrisi yang kurang, seperti vitamin dan mineral tertentu (seperti vitamin E, vitamin A, dan asam lemak omega-3), bisa mempengaruhi kesehatan rambut dan membuatnya kurang bercahaya.

Keenam, penggunaan produk kosmetik yang salah.

Baca juga: 600 Warga Berlatih Manasik Haji yang Digelar Masjid Alqodar Sendangmulyo Semarang

Penggunaan shampo atau kondisioner yang tidak cocok dengan jenis rambut atau terlalu sering mencuci rambut dapat menghilangkan minyak alami yang memberi kilau.

Ketujuh, akibat stres dan kesehatan umum.

Stres yang berlebihan dan masalah kesehatan lainnya juga dapat mempengaruhi kondisi rambut.