Helo Indonesia

Diguyur Hujan Deras Satu JamTembok 4 Meter Ambruk di Durian Payung Air Sempat Menggenang di Pancurmas

22 jam 33 menit lalu
    Bagikan  
Diguyur Hujan Deras Satu JamTembok 4 Meter Ambruk di Durian Payung Air Sempat Menggenang di Pancurmas

Di dua Lokasi Yang Berbeda Tanah Lonsor dan Genangan Air di Wilayah Tanjung Karang Pusat Dan Teluk Betung Selatan.( Hajim).

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM ---- 
Hujan deras yang mengguyur Kota Bandarlampung selama kurang lebih satu jam menyebabkan longsor dan ambruknya tembok sepanjang sekitar empat meter di Jalan Chairil Anwar, Gang Anggrek, RT 01 Lingkungan II, Kelurahan Durian Payung, Kecamatan Tanjung Karang Pusat, Jumat (16/1/2026) sekitar pukul 17.28 WIB.

Ambruknya tembok tersebut disebabkan oleh tanah di bagian bawah yang terkikis air hujan hingga memicu longsor. Beruntung, peristiwa ini tidak menimbulkan korban jiwa.

Sementara itu, di kawasan belakang Els Coffee, tepatnya di Kelurahan Pancurmas, air sempat menggenang setinggi sekitar 20 sentimeter. Genangan tersebut berlangsung kurang lebih setengah jam sebelum akhirnya surut.

undefined

Kepala Pelaksana BPBD Kota Bandarlampung, Idham Basyar Syahputra, menjelaskan bahwa tim gabungan yang terdiri dari BPBD, Damkar, Satpol PP, dan DLH langsung bergerak cepat ke lokasi untuk mengevakuasi material longsoran tembok.

“Evakuasi dilakukan karena kondisi tanah di sekitar lokasi masih berpotensi mengalami longsor susulan,” ujarnya.
Ia menambahkan, untuk memastikan keselamatan warga, tim gabungan juga melakukan asesmen serta mengangkat material longsoran agar tidak membahayakan permukiman sekitar.

Sesuai instruksi Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana, masyarakat diimbau untuk tetap waspada selama musim hujan, khususnya warga yang tinggal di wilayah dengan struktur tanah labil, dekat sungai, maupun di daerah perbukitan.
“Kami meminta warga segera melapor jika terjadi pergeseran tanah, melihat tembok dalam kondisi miring, atau adanya luapan air,” tegasnya.
(Hajim)