HELOINDONESIA.COM -
Pelecehan seksual bisa terjadi kapanpun dan dimanapun, biasanya pelecehan seksual biasanya terjadi pada seorang wanita.
Baik wanita yang mengenakan pakaian minim maupun dengan pakaian yang tertutup tak bisa terhindar dari pelecehan.
Karena perilaku atau pemikiran pria yang bejad bisa ada dimana saja.
Contohnya ada video viral berdurasi 14 detik yand dibagikan oleh sosmed X Miss Tweet, dalam video tersebut terlihat seorang pegawai perempuan di stasiun pengisian bahan bakar sedang melayani konsumen.
Pegawai perempuan bertopi merah itu sedang mengisi bahan bakar kedalam tangki bensin motor.
Namun pria di sebelahnya dengan otak mesum, terlihat meraba bagian bokong perempuan tersebut.
Si perempuan terlihat kaget dan menggeser badannya.
Namun si pria dengan baju kuning malah tersenyum usai meraba bagian belakang wanita tersebut.
Diketahui kejadian ini terjadi di Pertashop, Kp. Kebon Peuteuy, Desa Kebon Peuteu, Kec. Gekbrong Kab. Cianjur, Jawa barat, Senin (26/8).
Sang pelaku diketahui menggunakan motor Honda Beat warna putih dengan nomor polisi F 5804 XR.
Warganet yang melihat kejadian ini menuliskan kekesalannya di dalam kolom komentar, mereka rata-rata geram dengan ulah si pelaku dan senyuman si pelaku usai lakukan hal bejadnya.